Salah satu alasan mengapa banyak orang yang tidak tertarik untuk membeli asuransi adalah karena banyak masalah klaim yang ditolak. Tidak dipungkiri bahwa orang tentunya ragu untuk membeli asuransi apabila mempunyai resiko klaim yang ditolak. Padahal klaim yang ditolak tersebut bisa dicegah dengan cara yang tepat. Seperti dengan menghindari hal-hal yang bisa menghindari mengapa produk asuransi yang dipunyai dapat ditolak. Misalnya untuk beberapa alasan yang membuat klaim asuransi jiwa Indonesia bisa ditolak adalah:
- Resiko tidak ditanggung asuransi
Alasan pertama mengapa klaim asuransi bisa ditolak adalah karena resiko yang diajukan tidak termasuk ke dalam tanggungan asuransi. Sehingga pastikan untuk mengetahui dan membaca dengan jelas mengenai manfaat asuransi yang ditawarkan. Hal tersebut akan membantu Anda untuk mengerti dan paham mengenai manfaat apa saja yang ditawarkan oleh produk asuransi yang dipunyai. Ketika asuransi jiwa Anda mempunyai perlindungan manfaat tambahan, hal tersebut tidak termasuk ke dalam manfaat utama yang dipunyai asuransi. Sehingga manfaat dasar tersebut bisa dipilih terlebih dahulu karena tidak langsung mendapatkan perlindungan tersebut. Sehingga ketika mengajukan klaim untuk manfaat tambahan yang belum dipilih nantinya akan bisa ditolak.
- Tidak sesuai persyaratan polis
Alasan selanjutnya mengapa klaim asuransi jiwa Indonesia yang Anda lakukan bisa ditolak adalah karena tidak sesuai dengan polis. Asuransi jiwa yang didapatkan mempunyai syarat dan rencana yang dipunyai. Sehingga asuransi tersebut memberikan manfaat yang dipunyai dan ditawarkan dengan uang pertanggungan yang sesuai dengan plan yang ada di dalam polis. Pastikan Anda mengetahui mengenai berbagai syarat polis asuransi jiwa yang dipunyai, sehingga akan memahami mengenai ketentuannya. Seperti dari waiting period, survival period, dan juga lainnya. Apabila abai pada hal tersebut akan membuat klaim yang diajukan juga ditolak karena tidak sesuai dengan persyaratan polis asuransi jiwa yang dipunyai.
- Syarat kurang lengkap
Klaim asuransi jiwa yang ditolak paling umum disebabkan oleh syarat yang kurang lengkap. Biasanya ketika Anda mengirimkan dan mengajukan klaim dengan dokumen kurang lengkap bisa mempunyai dua hasil. Pertama bisa dikembalikan terlebih dahulu sehingga bisa dipenuhi hingga batas waktu yang ditentukan. Tetapi selain syarat kurang lengkap tersebut, bagi dokumen yang tidak dilengkapi atau memberikan data yang salah juga membuat pengajuan klaim ditolak. Apabila data klaim yang diberikan tidak sesuai dengan yang dipunyai asuransi, maka akan membuat klaim langsung ditolak. Oleh karena itulah pastikan untuk memberikan data yang jujur agar bisa menghindari resiko klaim ditolak tersebut.
- Melebihi batas waktu
Dan hal terakhir yang bisa membuat klaim ditolak adalah ketika melebihi batas waktu. Pastikan untuk mengetahui mengenai waktu-waktu yang ada di asuransi. Seperti pengajuan klaim yang perlu dilakukan dalam waktu tertentu. Apabila klaim yang diajukan sudah melebihi batas waktu yang ditentukan maka membuat klaim asuransi yang Anda lakukan akan ditolak. Oleh karena itulah pastikan untuk memperhatikan waktu pelaporan dan pengajuan agar bisa mengajukan klaim di waktu yang telah ditentukan.
Selain itu, untuk membantu agar klaim asuransi jiwa Indonesia yang lebih mudah dan mempunyai resiko kecil ditolak adalah dengan memilih tempat pengajuan klaim yang mudah. Pilih asuransi jiwa online yang membuat pengajuan klaimnya juga dapat dilakukan secara online. Seperti produk Flexi Life dari I Love Life yang mempunyai kemudahan untuk mengajukan klaim 100% secara online.